Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Inilah Wawu Pada Lafadz Ulaaika (أولئك)

Pertanyaan
Assalamu ‘alaikum Wr, Wb. 
Huruf wawu pada lafazh Ulaaika (أولئك) itu disebut dengan wawu apa, karena dalam pembacaannya tidak dijadikan huruf mad?

Jawaban:
Wa’alaikum salam, Wr, Wb.  
Menurut imam Muhammad bin al-Jizri bahwa huruf wawu pada lafazh ulaaika (أولئك) adalah wawu fariqoh yang berfungsi untuk pembeda (littafriiq) antara lafadz uulaika (أولئك) dan ilaika (إليك).
أن الواو زيدت للتفريق بين "أولئك" و "إليك"

Baca Juga: 9 Macam Huruf Wawu dalam Bahasa Arab

Keterangan Lain:

  • Al Burhan fi ‘Ulumil Qur'an
وَكَذَلِكَ زِيدَتْ في أولئك وأولائكم حَيْثُ وَقَعَا بِالْوَاوِ  لِأَنَّهُ جَمْعٌ مُبْهَمٌ يَظْهَرُ فِيهِ مَعْنَى الْكَثْرَةِ  الْحَاضِرَةِ فِي الْوُجُودِ
“Ulaaika” ditambah huruf wawu karena kalimat ulaaika adalah jamak mubham yang jelas ada makna banyak di dalamnya serta hadir dalam wujudnya.

2 komentar untuk "Inilah Wawu Pada Lafadz Ulaaika (أولئك)"

  1. Sangat bermanfaat, karena pemahaman kami ketika huruf hijaiyah dg tanda baca u sedang didepanya ada wawu, maka akan dibaca panjang, ternyata ada ilmuny dalam membaca Al-Qur'an, terima kasih

    BalasHapus

Anda Mendapatkan Manfaat Dari Informasi Ngaji Salafy? berkomentarlah dengan baik dan tidak menaruh link aktif.

Hormat Kami
Admin Ngaji Salafy